Simak 7 Kelebihan Software Apotek dari Vmedis untuk Mendukung Usaha Anda

Simak Kelebihan Software Apotek dari Vmedis untuk Mendukung Usaha Anda

Setiap usaha atau bisnis pastinya akan membutuhkan sistem pengelolaan dan manajemen yang baik agar dapat berjalan sebagaimana mestinya. Tidak terkecuali bagi Anda pemilik usaha apotek. Sebab, mengelola apotek bukan lah perkara yang mudah untuk dilakukan.

Untuk memudahkannya, Anda bisa menggunakan software apotek. Dengan bantuan software apotek, pekerjaan dan urusan pengelolaan apotek yang rumit dan kompleks akan menjadi lebih mudah untuk dilakukan.

Bila Anda mencari di internet, maka Anda akan mendapatkan beragam informasi mengenai software apotek. Di antara sekian banyak software apotek yang beredar di pasaran, software apotek dari Vmedis merupakan salah satu yang sering direkomendasikan dan banyak digunakan oleh pengelola apotek di tanah air.

Apa Saja Kelebihan Software Apotek dari Vmedis?

Kelebihan Software Apotek dari Vmedis

Software apotek Vmedis tidak hanya bisa digunakan untuk perangkat desktop, namun juga tersedia untuk perangkat ponsel atau mobile dalam bentuk aplikasi apotek. Bagi Anda yang belum tahu, berikut ini adalah beragam kelebihan dari software apotek Vmedis.

1. Siap Pakai

Kelebihan pertama dari software apotek Vmedis adalah siap pakai. Software apotek Vmedis merupakan program yang berbasis web sehingga tidak membutuhkan instalasi. Untuk mengaksesnya Anda cukup menggunakan browser dari komputer ataupun Smartphone Anda.

Selain itu, untuk smartphone akan lebih mudah jika Anda menginstall aplikasi Vmedis apotek mobile, yang dapat Anda unduh langsung di PlayStore ataupun AppStore.

2. Sinkronisasi Otomatis

Walaupun dapat digunakan di banyak perangkat, Anda tidak perlu repot untuk memasukkan secara manual data dari perangkat satu ke perangkat lainnya. Karena sinkronisasi data software apotek Vmedis dilakukan secara otomatis dan real time.

Anda juga dapat menggunakan Vmedis Apotek Web maupun Vmedis Apotek Mobile kapan pun Anda membutuhkannya. Nantinya data yang Anda input akan sinkron secara otomatis meskipun Anda menggunakan salah satu saja dalam memasukkan data.

3. Memudahkan Stok Opname

Banyak apotek merasa kerepotan saat harus melakukan stok opname. Beberapa apotek bahkan harus menutup pelayanan selama stok opname. Namun jika Anda menggunakan software apotek Vmedis, Anda bisa melakukan stok opname dengan mudah dengan banyak perangkat tanpa harus menutup apotek.

Jika Anda menggunakan aplikasi Vedis apotek ini, bahkan Anda bisa menginput 1 data obat dalam waktu sekitar satu menit saja.

4. Dapat Membuat Berbagai Laporan Keuangan

Keunggulan yang keempat adalah dapat membuat bebagai laporan keuangan secara otomatis. Software apotek Vmedis tidak hanya mencatat transaksi yang terjadi, namun sekaligus bisa membuat laporan keuangan berupa arus kas dan juga laporan laba rugi.

5. Memiliki Fitur Smart Forcesting

Software apotek Vmedis juga memiliki kelebihan berupa adanya fitur smart forcesting. Fitur ini merupakan fitur yang akan Anda gunakan untuk melakukan pengadaan obat.

Dengan adanya fitur ini Anda bisa melihat obat terlaris dan kondisi stok obat yang menipis, dengan demikian Anda bisa melakukan pengadaan obat yang benar-benar sesuai dengan kebutuhan apotek Anda.

6. Penjualan Obat Secara Mouseless

Dengan menggunakan software apotek Vmedis di komputer, Anda juga bisa dengan mudah melakukan transaksi penjualan tanpa menggunakan mouse. Hal ini akan emudahkan dalam pelayanan. Waktu pelayanan juga menjadi lebih cepat sehingga konsumen tidak lelah mengantri saat melakukan pembelian.

7. Maintenance dan Team Support yang Bagus

Setelah Anda berlangganan sotware apotek Vmedis ini, Anda tidak perlu khawatir jika Anda mengalami kesuliatan ataupun terjadi kendala selama penggunaan. Karena Vmedis memfasilitasi maintenance software ini gratis dan berlaku selamanya.

Selain itu, jika Anda membutuhkan bantuan langsung dari team support Anda bisa menghubungi 24/7. Setelah datang, team support akan terus membantu dan menilai kinerja software sampai benar-benar baik dan juga dipahami.

Jika Anda tertarik untuk menggunakannya, atau masih ingin bertanya-tanya mengenai sotware apotek Vmedis ini, Anda bisa mengunjungi website softwareaplikasiapotek.com.